Senin, 06 Agustus 2012

Cara Menghapus File / Folder Yang Tidak Bisa Dihapus


Suatu saat ketika hendak mendelete file atau folder, Anda mendapatkan pesan error seperti dibawah:

error delete file

Pesan seperti diatas muncul biasanya karena user yang sedang kita pakai tidak mempunyai permission untuk mendelete file tersebut. Dalam contoh ini saya login ke komputer dengan username: Admin.
Untuk mendelete file atau folder tersebut ikutilah langkah-langkah berikut untuk menambahkan permission modify pada user Admin tersebut.  

  • Klik kanan pada folder yang akan kita hapus.
  • Klik menu Sharing and Security atau klik Properties
  • Klik tab security. Perhatikan dalam kolom Group or Usenames, user Admin bahkan belum terdapat didalamnya.
    folder properties

  • Untuk itu kita tambahkan terlebih dahulu user Admin, dengan cara klik tombol Add..
  • Pada kolom Enter the object names to select ketikan Admin, kemudian klik OK
    menambahkan user admin
  • Setelah user Admin ditambahkan, berikan permission (hak akses) untuk dapat merubah file atau folder tersebut dengan cara mencentang pilihan Modify, klik OK

    menambahkan permission modify
  • Setelah itu barulah hapus kembali file atau folder yang tidak bisa dihapus tersebut.
  • Biasanya dengan cara tersebut file atau folder yang bandel tersebut dapat kita hapus.

Selamat mencoba, klo ada pertanyaan silahkan comment dibawah..


Sumber : http://www.catatanteknisi.com/2011/08/menghapus-file-tidak-bisa-dihapus.html#ixzz22nK8Lrzk

Tidak ada komentar:

Posting Komentar